Kereta Api Penumpang Bawa 12 Gerbong Tergelincir di India, 4 Orang Tewas 20 Terluka - inews

 

Kereta Api Penumpang Bawa 12 Gerbong Tergelincir di India, 4 Orang Tewas 20 Terluka

LUCKNOW, iNews.id – Rangkaian kereta api penumpang yang terdiri atas 12 gerbong tergelincir di Negara Bagian Uttar Pradesh, India, Kamis (18/7/2024). Sedikitnya 24 orang jadi korban dalam kecelakaan itu, dengan perincian empat tewas dan 20 lainnya luka-luka.

Laman NDTV melansir, kereta yang mengalami kecelakaan tunggal itu adalah kereta ekspres jurusan Chandigarh-Dibrugarh. Insiden itu terjadi di Desa Pikaura yang terletak di Distrik Gonda, Uttar Pradesh.

Menurut media itu, tim penyelamat telah dikerahkan ke lokasi kejadian untuk memberikan bantuan. Beberapa gambar menunjukkan para penumpang berdiri di sisi lintasan dengan barang bawaannya. Kereta nomor 15904 itu sedang dalam perjalanan dari Chandigarh, Negara Bagian Punjab, menuju ke Dibrugarh di Negara Bagian Assam.

“Tim medis beranggotakan 40 orang dengan 15 ambulans berada di lokasi, dan ada beberapa ambulans lagi sedang dalam perjalanan ke lokasi kecelakaan,” ungkap NDTV dalam laporannya.

Dikatakan bahwa dari 12 gerbong, empat gerbong kompartemen AC tergelincir beberapa kilometer sebelum stasiun kereta Jhulahi. “Beberapa kereta terkena dampak pada jalur tersebut. Sementara sebagian (kereta) lagi dialihkan,” kata Kepala Humas North Eastern Railways, Pankaj Singh.

North Eastern Railways adalah pengelola perkeretapian di wilayah timur laut India, termasuk sebagian Uttar Pradesh.

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya