Reza Arap Siap Tanggung Kerugian Pedagang Akibat Aksi Penggemar Speed
Reza Arap Siap Tanggung Kerugian Pedagang Akibat Aksi Penggemar IShowspeed
Medcom • 20 September 2024 15:20
Jakarta: IShowSpeed tengah melakukan IRL Streaming ke beberapa negara di dunia, termasuk Indonesia. Kedatangan Youtuber itu menciptakan atmosfer sambutan yang luar biasa dari para penggemarnya di Tanah Air.
Selama berada di Indonesia, perjalanan Speed akan dipandu oleh seorang Youtuber ikonik, yakni Reza Arap Oktovian.
Setibanya di Jakarta, tepatnya di sebuah toko kain di Pasar Baru, terjadi beberapa peristiwa tak mengenakan akibat ulah penggemar. Tak sedikit dagangan yang dijual di toko tersebut, seperti kain dan sebagainya hancur ketika banyaknya penggemar yang memaksa bertemu idolanya tersebut.
Reza Arap yang ada di tempat kejadian, sekaligus sebagai pemandu Speed selama berada di Indonesia, sontak mengatakan akan mengganti seluruh total kerugian yang dialami. Hal ini diketahui ketika ia menuliskan niat tanggung jawabnya di platform akun X pribadinya.
“Kemarin di pasar baru yang pas moment masuk toko kain, ada beberapa kain-kain keinjek & mannequin ancur, ada orang jualan belt ancur dagangannya sama ada motor scoopy jatoh diinjek-injek gua angkat. kalo ada yang bisa reach mereka siapapun tolong ya. gua mau ganti kerugiannya,” tulis Reza Arap di X @yourbae.
baca juga:Selama berada di Indonesia, perjalanan Speed akan dipandu oleh seorang Youtuber ikonik, yakni Reza Arap Oktovian.
Setibanya di Jakarta, tepatnya di sebuah toko kain di Pasar Baru, terjadi beberapa peristiwa tak mengenakan akibat ulah penggemar. Tak sedikit dagangan yang dijual di toko tersebut, seperti kain dan sebagainya hancur ketika banyaknya penggemar yang memaksa bertemu idolanya tersebut.
Reza Arap yang ada di tempat kejadian, sekaligus sebagai pemandu Speed selama berada di Indonesia, sontak mengatakan akan mengganti seluruh total kerugian yang dialami. Hal ini diketahui ketika ia menuliskan niat tanggung jawabnya di platform akun X pribadinya.
“Kemarin di pasar baru yang pas moment masuk toko kain, ada beberapa kain-kain keinjek & mannequin ancur, ada orang jualan belt ancur dagangannya sama ada motor scoopy jatoh diinjek-injek gua angkat. kalo ada yang bisa reach mereka siapapun tolong ya. gua mau ganti kerugiannya,” tulis Reza Arap di X @yourbae.
Melihat banyaknya respons netizen yang mengaku mengenal dan mengetahui para pedagang yang menjadi korban keganasan penggemar Speed, Reza Arap lantas menanyakan hal demikian kepada beberapa warganet yang dinilai dapat membantunya untuk bertanggung jawab.
“Pedagangnya kenal gue karena gue kerja di kantor deket pasar baru,” tulis warganet di postingan Reza Arap
“bisa tolong samperin and tanya kerugiannya apa aja? makasih,” balas Reza Arap
“iya bang, kebtulan 'usaha om saya' termasuk terkena dampak kejadian kemarin di pasar baru mohon solusinya,” tulis warganet lainnya.
Tak hanya itu, Reza Arap Mengatakan, kendaraan yang ditunggangi Speed selama dirinya melakukan beberapa kegiatan di Indonesia juga merupakan mobil milik Reza Arap.
“Lagi masuk bengkel (mobil). ancur,” tulis arap di akun X.
Sebelumnya, Live streaming Speed di YouTube ketika dirinya berada di Indonesia berhasil ditonton sebanyak 1 juta penonton secara langsung, dan telah diputar sebanyak 18 juta kali. Hal ini ia utarakan di cerita Instagram pribadinya.
“1.000.000 pemirsa dan 500.000 berlangganan dalam satu streaming… Indonesia kamu gila. Aku suka kalian semua yang menonton hari ini dan membuat salah satu impian terbesarku dalam streaming menjadi nyata,” tulis Speed dikutip dari Instagramnya.
(Syarief Muhammad Syafiq)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
dan follow Channel WhatsApp Medcom.id
(ELG)
Komentar
Posting Komentar