DPR Minta Herindra Bawa BIN Netral, Jaga Keutuhan NKRI - CNN Indonesia

 

DPR Minta Herindra Bawa BIN Netral, Jaga Keutuhan NKRI

Rabu, 16 Okt 2024 14:01 WIB

Ketua DPR Puan Maharani mengungkap sejumlah pesan fraksi-fraksi kepada Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Muhammad Herindra sebagai calon tunggal Kepala Badan Intelijen Negara (BIN). (ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal)

Jakarta, CNN Indonesia 

--

Ketua DPR Puan Maharani mengungkap sejumlah pesan fraksi-fraksi kepada Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Muhammad Herindra sebagai calon tunggal Kepala Badan Intelijen Negara (BIN).

Pesan itu disampaikan Puan usai Komisi I DPR menyepakati Herindra sebagai calon Kepala BIN menggantikan Budi Gunawan. Herindra disetujui lewat fit and proper test (uji kelayakan dan kepatutan) yang dihadiri langsung lima pimpinan DPR.

"Yang mana hasil dari tim pertimbangan tersebut menyatakan Bapak Muhammad Herindra sebagai satu-satunya calon kepala BIN, dinyatakan kami terima untuk bisa dilantik pada waktunya oleh presiden," kata Puan dalam jumpa pers usai fit and proper test yang digelar tertutup di Komisi I DPR, Rabu (16/10).

Menurut Puan, sejumlah fraksi di DPR berpesan agar BIN ke depan tetap bisa menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Selain itu, kata Puan, fraksi-fraksi juga meminta agar BIN bisa bekerja netral, tidak hanya untuk kepentingan dalam negeri, namun juga membawa kepentingan negara di luar negeri.

"Kemudian bagaimana tetap menjaga NKRI ini bisa berjalan sebagaimana satu negara yang memang utuh, dan menjaga konsistensi bagaimana sebagai tupoksinya BIN bisa bekerja secara netral dan tentu saja bekerja untuk bukan ke dalam saja, tapi juga menjaga tupoksinya itu ke luar," ujarnya.

Sementara, Herindra pada kesempatan itu irit bicara. Dia hanya menyampaikan bahwa BIN ke depan harus tetap menjaga keutuhan Indonesia. Dia enggan menjawab saat ditanya sejumlah isu strategis lain.

"Intinya kita harus tetap menjaga keutuhan Indonesia. Itu saja," katanya.

Setelah disetujui di tingkat satu di Komisi I DPR, Herindra akan disahkan dalam rapat paripurna DPR yang akan digelar pada Kamis (17/10).

Wakil Ketua DPR sekaligus Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad sebelumnya sempat mengatakan kemungkinan Herindra akan dilantik bersamaan dengan kabinet Prabowo Subianto pada 21 Oktober 2024.

(thr/fra)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya