Kisi-kisi SKB CPNS 2024 Resmi dari KemenPAN-RB dan Link Download PDF-nya - detik

 

Kisi-kisi SKB CPNS 2024 Resmi dari KemenPAN-RB dan Link Download PDF-nya

Solo 

-

Setelah dinyatakan lolos Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dalam pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024, pelamar akan dihadapkan kembali pada tahapan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Oleh karena itu, informasi seputar kisi-kisi SKB CPNS 2024 beserta link download-nya menjadi informasi yang perlu untuk diketahui sebagai gambaran.

Secara umum, SKB adalah akronim dari Seleksi Kompetensi Bidang. Istilah tersebut merujuk pada sebuah tes yang akan dijalani oleh pelamar CPNS setelah dinyatakan lolos SKD. Adapun penyelenggaraan SKB dapat menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT) maupun non-CAT.

Berbeda dengan SKD, pada tahapan SKB para pelamar akan menghadapi tes yang lebih berfokus pada jabatan yang telah dilamar sebelumnya. Hal inilah yang membuat calon pelamar perlu mempersiapkan dirinya dari sekarang agar dapat mengerjakan tes SKB dengan lebih optimal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi SKB CPNS 2024 adalah mengetahui kisi-kisinya. Sebagai salah satu acuan, berikut akan dipaparkan kisi-kisi SKB CPNS yang telah diatur secara resmi oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).

Jadwal SKB CPNS 2024

Sebelum mengetahui kisi-kisi SKB CPNS 2024, mari terlebih dahulu mencermati jadwal pada tahapan ini. Hal ini perlu dilakukan agar pelamar yang dinyatakan lolos SKD dapat memahami tahapan-tahapan yang akan berlangsung selama penyelenggaraan SKB CPNS 2024. Merujuk dari Pengumuman Nomor: 02/PANPEL.BKN/CPNS/IX/2024 tentang Penyesuaian Jadwal Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil Badan Kepegawaian Negara Tahun Anggaran 2024, berikut uraian tanggal penyelenggaraan SKB CPNS 2024:

  • Pelaksanaan SKB CPNS non-CAT: 20 November sampai 17 Desember 2024
  • Pemetaan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT: 20-22 November 2024
  • Pemilihan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh peserta seleksi: 23-25 November 2024
  • Penarikan data final SKB dengan CAT: 26-28 November 2024
  • Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 29 November sampai 3 Desember 2024
  • Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKB CPNS dengan CAT: 4-8 Desember 2024
  • Pelaksanaan SKB CPNS 2024: 9-20 Desember 2024
  • Integrasi nilai SKD dan SKB CPNS: 17 Desember 2024 sampai 4 Januari 2025
  • Pengumuman hasil CPNS: 5-12 Januari 2025
  • Masa sanggah: 13-15 Januari 2025
  • Jawab sanggah: 13-19 Januari 2025
  • Pengolahan seleksi hasil sanggah: 15-20 Januari 2025
  • Pengumuman pasca sanggah: 16-22 Januari 2025
  • Pengisian DRH NIP CPNS: 23 Januari sampai 21 Februari 2025
  • Usul penetapan NIP CPNS: 22 Februari sampai 23 Maret 2025

Mengenal SKB CPNS 2024

Mengacu dari Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2024 tentang Pengadaan Pegawai Aparatur Sipil Negara. Melalui peraturan tersebut dijelaskan bahwa Seleksi Kompetensi Bidang atau SKB adalah seleksi yang mengukur kemampuan dan karakteristik dalam diri seseorang.

Adapun pengukuran kemampuan dan karakteristik yang dimaksud dilihat pada pengetahuan, keterampilan, hingga perilaku yang diperlukan dalam pelaksanaan tugas jabatannya. Kemudian individu tersebut juga perlu memiliki kemampuan dalam menampilkan unjuk kerja yang tinggi dalam suatu jabatan tertentu.

Sementara itu, pada Pasal 32 ayat (1) sampai (4) diuraikan secara umum penyelenggaraan SKB. Adapun bunyi dari setiap ayat dalam pasal tersebut adalah sebagai berikut:

"(1) SKB sebagaimana dimaksud dalam Pasal 26 huruf c dilakukan untuk menilai kesesuaian antara kompetensi bidang sesuai dengan kebutuhan Jabatan.
(2) Pelamar yang dinyatakan lulus SKD sebagaimana dimaksud dalam Pasal 31 ayat (3) mengikuti SKB.
(3) SKB sebagaimana dimaksud pada ayat (1) menggunakan CAT BKN.
(4) Instansi Pemerintah berkoordinasi dengan ketua Panselnas dalam pelaksanaan SKB."

Kisi-kisi SKB CPNS 2024 Resmi

Terkait dengan kisi-kisi SKB CPNS 2024 juga telah secara resmi diuraikan dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2024. Materi SKB telah diuraikan dalam Pasal 33 ayat (1) dan (2) yang didasarkan pada jabatan fungsional dan jabatan pelaksana. Berikut bunyi dari ayat tersebut:

"(1) Materi SKB sebagaimana dimaksud dalam Pasal 32 ayat (3), untuk Jabatan Fungsional disusun oleh instansi pembina JF dan diintegrasikan ke dalam bank soal pada CAT BKN.
(2) Materi SKB sebagaimana dimaksud dalam Pasal 32 ayat (3) untuk Jabatan Pelaksana disusun oleh instansi teknis Jabatan Pelaksana atau dapat menggunakan soal SKB yang sesuai atau masih satu rumpun dengan JF terkait."

Tidak hanya dilaksanakan dengan sistem CAT, penyelenggaraan SKB juga menggunakan sistem non-CAT. Hal ini juga telah diatur di dalam Pasal 34 yang menguraikan beberapa materi SKB non-CAT. Berikut rangkumannya:

  • Psikotes
  • Tes potensi akademik
  • Tes kemampuan bahasa asing
  • Tes kesehatan jiwa
  • Tes kesegaran jasmani atau tes kesamaptaan
  • Tes praktik kerja
  • Uji penambahan nilai dari sertifikat kompetensi
  • Wawancara
  • Tes lain sesuai dengan persyaratan jabatan

Selain mengacu pada peraturan resmi yang telah dikeluarkan oleh KemenPAN-RB, terdapat materi pokok yang digunakan untuk penyelenggaraan SKB CPNS tahun 2021 silam. Tepatnya merujuk pada Surat Nomor: B/1625/M.SM.01.00/2021 tentang Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dengan CAT untuk Seleksi CPNS TA 2021 tertanggal 10 November 2021.

Materi pokok yang terdapat di dalam surat ini diuraikan berdasarkan pada masing-masing jabatan. Adanya materi pokok ini diharapkan dapat memberikan gambaran kepada pelamar terkait materi yang akan dijumpai pada SKB yang diselenggarakan di tahun ini.

Bagi detikers yang memerlukan referensi peraturan dan materi pokok yang telah dipaparkan sebelumnya, terdapat link yang dapat diakses secara gratis. Berikut link download kisi-kisi SKB CPNS yang dapat dijadikan sebagai referensi bagi para pelamar CPNS 2024.

Link PDF Kisi-kisi SKB dari KemenPAN-RB
Link PDF Materi Pokok SKB dari KemenPAN-RB

Contoh Soal SKB

Setelah mengetahui rangkuman jadwal hingga kisi-kisi SKB CPNS 2024, tidak ada salahnya bagi pelamar untuk mencermati secara lebih dekat mengenai contoh soal SKB. Berbeda dengan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), pada tahapan SKB soal-soal yang keluar berkaitan dengan jabatan yang dilamar.

Pada kesempatan ini terdapat soal SKB yang diambil dari jabatan bidan. Dirangkum dari buku '100 Soal Kehamilan, UKOM, SKB P3K Kebidanan' karya Wellina Sebayang, SST, MKes, dkk., berikut contoh soalnya.

1. Seorang perempuan umur 24 tahun, datang ke PMB untuk konsultasi kehamilan. Hasil anamnesis: baru menikah 2 bulan tapi belum ada tanda kehamilan, siklus haid teratur setiap 30 hari, tinggal serumah dengan suami, melakukan hubungan intim setiap hari. Hasil pemeriksaan: KU baik, BB 80 kg, TB 150 cm, TD 110/7- mmHg, N 80x/menit, P 20x/menit, S 36,5 derajat celcius, abdomen tidak teraba masa. Konseling reproduksi apakah yang mungkin terjadi pada kasus tersebut?

a. Insufisiensi utero plasenta
b. Diabetes gestasional
c. Gemelli
d. IUGR
e. BBLR

Kunci Jawaban: B. Diabetes gestasional

2. Seorang perempuan, umur 25 tahun, G1P0A0 hasil 8 minggu, datang ke Puskesmas untuk memeriksakan kehamilannya. Hasil anamnesis: 1 bulan yang lalu pernah mengeluarkan pendarahan bercak sekali saat awal kehamilan. Hasil pemeriksaan: TD 120/80 mmHg, N 88x/menit, S 370C, P 20x/menit, TFU belum teraba, HCG urine test (+). Informasi apakah yang paling tepat sesuai kasus tersebut?

a. Rujuk ke RS
b. Tirah baring
c. Penkes fisiologi kehamilan
d. Observasi dalam 24 jam
e. Penkes tanda-tanda bahaya

Kunci Jawaban: C. Penkes fisiologi kehamilan

3. Seorang perempuan, umur 27 tahun, G2P1A0, hamil 36 minggu, datang ke PMB dengan keluhan sering sakit kepala. Hasil anamnesis: tidur cukup. Hasil pemeriksaan: TD 110/70 mmHg, N 84x/menit, P 22x/menit, TFU 30 cm, puka, presentasi kepala, belum masuk pintu atas panggul (pap), DJJ 142x/menit, reguler, ekstremitas bawah oedema. Bidan melakukan pemeriksaan protein urine dengan hasil menggumpal. Bagaimanakah penafsiran hasil pemeriksaan penunjang pada kasus tersebut?

a. (+)
b. (++)
c. (+++)
d. Negatif
e. Batas normal

Kunci Jawaban: C. (+++)

4. Seorang perempuan datang ke Bidang Praktik Mandiri untuk pertama kalinya. Ibu mengatakan sudah tidak menstruasi selama 3 bulan dan mengeluh sering buang air kecil. Hasil pemeriksaan menunjukkan KU baik, PP test positif, dan perut teraba tegang. Berdasarkan kasus tadi kapan seharusnya ibu melakukan kunjungan ulang?

a. 1 bulan
b. 2 minggu
c. Apabila ada keluhan
d. 1 minggu
e. Kapan saja

Kunci Jawaban: A. 1 bulan

5. Seorang perempuan berusia 32 tahun mengatakan 2 bulan belum haid datang ke rumah sakit untuk periksa, mengeluh sakit perut bagian bawah dan mengeluarkan darah bercak berwarna coklat tua. Hasil pemeriksaan dalam didapatkan belum ada pembukaan, nyeri goyang portio, PP test (+). Apakah diagnosis yang tepat pada kasus tersebut?

a. Kehamilan ektopik terganggu
b. Abortus imminen
c. Abortus insipiens
d. Abortus provokatus
e. Abortus inkomplet

Kunci Jawaban: A. Kehamilan ektopik terganggu

6. Seorang perempuan berusia 28 tahun G2P1A0 datang ke bidan untuk melakukan pemeriksaan kehamilan. Keluhan yang dirasakan adalah sering kencing dan merasa tidak nyaman dengan kondisinya. Hasil pemeriksaan hamil 14 minggu, TD 120/70 mmHg, nadi 80x/menit. Bagaimana cara mengatasi keluhan tersebut?

a. Menghindari minum dingin
b. Mengurangi minum
c. Memperbanyak minum hangat saat siang hari
d. Menghindari minuman diuretik
e. Mengurangi minuman dingin saat pagi hari

Kunci Jawaban: D. Menghindari minuman diuretik

7. Seorang perempuan berusia 26 tahun G2P0A1 datang ke bidan untuk melakukan kunjungan ulang. Pusing dan berkunang-kunang. Hasil pemeriksaan TFU 29 cm, presentasi kepala, konvergen, DJJ 138x/menit. Apakah perubahan psikologis yang dialami ibu saat ini?

a. Peningkatan libido
b. Perasaan ambivalen
c. Menerima kehamilannya dengan senang
d. Merasa khawatir jika terdapat kelainan pada bayinya
e. Kekhawatiran tidak mampu dalam mengasuh bayinya

Kunci Jawaban: D. Merasa khawatir jika terdapat kelainan pada bayinya

8. Seorang perempuan berumur 26 tahun hamil 6 bulan, datang ke PMB mengatakan hamil kedua dan belum pernah melahirkan serta pernah mengalami abortus 1 kali, hasil pemeriksaan TD: 100/60 mmHg TFU setinggi pusat, 140 kali/menit. Apakah diagnosis kasus tersebut?

a. G1P0A1, hamil 20 minggu, janin tunggal hidup intra uteri
b. G1P0A1, hamil 24 minggu, janin tunggal hidup intra uteri
c. G2P0A0, hamil 24 minggu, janin tunggal hidup intra uteri
d. G2P0A1, hamil 20 minggu, janin tunggal hidup intra uteri
e. G2P0A1, hamil 24 minggu, janin tunggal hidup intra uteri

Kunci Jawaban: E. G2P0A1, hamil 24 minggu, janin tunggal hidup intra uteri

9. Seorang perempuan datang ke puskesmas tanggal 11 Januari 2018 untuk memeriksakan kehamilannya. HPHT 20 Juni 2017. Dari hasil pemeriksaan menunjukkan ibu dan janin dalam keadaan normal. Berapa TFU ibu saat ini?

a. Setinggi pusat
b. Setinggi px
c. 2-3 jadi di bawah px
d. Pertengahan pusat-px
e. 2-3 jari di atas pusat

Kunci Jawaban: E. 2-3 jari di atas pusat

10. Seorang perempuan usia 23 tahun, G1P0A1, usia kehamilan 38 minggu datang ke PMB dengan keluhan sering merasa kencang pada perut bagian bawah dan hilang saat istirahat. Apakah gejala yang dialami oleh perempuan tersebut?

a. Braxton hicks
b. Tanda hegar
c. Tanda piscacek
d. Braun V Formwald
e. Ballotement

Kunci Jawaban: A. Braxton hicks

Nah, itulah tadi penjelasan mengenai jadwal, kisi-kisi, hingga contoh soal SKB CPNS 2024 yang dapat dijadikan sebagai referensi bagi para pelamar. Semoga informasi ini bermanfaat, ya.

(par/apu)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya