Kata Jokowi Ada yang Berubah Saat Sambangi Prabowo di Istana - detik - Opsiin

Informasi Pilihanku

demo-image

Post Top Ad

demo-image

Kata Jokowi Ada yang Berubah Saat Sambangi Prabowo di Istana - detik

Share This
Responsive Ads Here

 

Kata Jokowi Ada yang Berubah Saat Sambangi Prabowo di Istana

Jakarta -

Presiden Prabowo Subianto mengundang Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) untuk buka puasa bersama (bukber) di Istana Kepresidenan Jakarta. Jokowi menyebut ada yang berubah di Istana, apa itu?

Buka puasa berlangsung pada Rabu (26/3/2025). Berdasarkan keterangan dari Biro Sekretariat Presiden, Jokowi tiba di Istana sekitar pukul 17.30 WIB. Jokowi tiba di Istana melalui gerbang utama, tampak enam pasukan Paspampres berbaju biru menyambut kedatangan Jokowi.

Jokowi yang memakai baju batik langsung disambut Prabowo di Istana. Keduanya saling berjabat tangan dengan hangat. Turut menyambut Jokowi, Mensesneg Prasetyo Hadi dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saat itulah Jokowi mengungkap kondisi Prabowo yang kini terlihat sangat segar.

"Apa kabar?" kata Prabowo saat menyambut Jokowi.

"Seger banget," kata Jokowi menimpali sambil menunjuk Prabowo.

Prabowo dan Jokowi kemudian menuju Presidential Lounge untuk memulai acara buka puasa bersama. Tampak keduanya saling menyapa dan menikmati momen kebersamaan di tengah bulan Ramadan.

Selain menikmati hidangan tersebut, acara ini juga mencerminkan pentingnya dialog antarpemimpin dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Jokowi Bilang Suasana Istana Berubah

Saat memasuki Istana Merdeka, Jokowi merasakan adanya perubahan suasana. Hal tersebut diungkap Jokowi saat mengobrol dengan Prabowo di meja makan.

Sementara itu, dalam YouTube Sekretariat Presiden, terlihat momen Prabowo dan Jokowi berbincang hangat. Di momen itu, Jokowi mengungkap suasana Istana yang kini berubah.

"Ganti suasana ya, saya kira waktu saya masuk ke Istana Merdeka suasananya langsung kelihatan berubah," kata Jokowi sambil tertawa.

Setelah buka puasa bersama selesai, Jokowi pamit pulang. Terlihat Prabowo mengantar Jokowi hingga ke mobil.

"Terima kasih, Pak," kata Jokowi.

Obrolan Jokowi dan Prabowo

Prabowo dan Jokowi buka puasa bersama di Istana Jakarta, Rabu (26/3/2025).Jokowi dan Prabowo Bukber di Istana (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Jokowi mengakui ada pembicaraan politik di sela momen buka puasa dengan Prabowo. Jokowi awalnya mengaku pertemuan tersebut hanya berbuka bersama dan silaturahmi dengan Prabowo Subianto.

"Oh, berbuka puasa dan silaturahmi biasa," kata Jokowi saat ditemui di kediamannya di Sumber, Banjarsari, Solo, dilansir detikJateng, Kamis (27/3).

Namun Jokowi mengaku ada pembicaraan politik dengan Prabowo Subianto. Hanya, Jokowi enggan mengungkap isi pembicaraan tersebut.

"(Pembicaraan politik) dikit-dikit ada. (Perkembangan negara) iya dibicarakan, dikit-dikit ada. (Soal apa saja) ya dikit-dikit," ujarnya.

Menurutnya, tidak ada pembicaraan mengenai Danantara hingga pertemuan seusai Lebaran. Jokowi beralasan pertemuan itu membahas mengenai makanan.

"(Perkembangan Danantara) nggak ada. (Pembicaraan setelah Lebaran) nggak ada. Yang ringan-ringan mengenai makanan, dua jam pertemuan, sehingga semua dibahas dikit-dikit. (Prabowo tanya hubungan dengan PDIP) nggak, nggak," pungkasnya.

Simak Video: Momen Prabowo-Jokowi Buka Puasa Bareng di Istana Jakarta

(lir/ygs)
Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Pages