0
News
    Home Aceh Jaya Berita Featured Lintas Peristiwa RSUD Teuku Umar Spesial

    BREAKING NEWS - Sekda Non Aktif Aceh Jaya Meninggal Dunia di RSUD Teuku Umar - Serambinews

    4 min read

     

    BREAKING NEWS - Sekda Non Aktif Aceh Jaya Meninggal Dunia di RSUD Teuku Umar  - Serambinews.com

    Penulis: Riski Bintang | Editor: Eddy Fitriadi

    Serambinews.com/HO
    SEKDA - Sekda non Aktif kabupaten Aceh Jaya, T Reza Fahlevi. BREAKINGNEWS - Sekda Non Aktif Aceh Jaya Meninggal Dunia di RSUD Teuku Umar.  
    Ringkasan Berita:
    • Kabar duka tersebut dibenarkan Wakil Ketua DPRK Aceh Jaya, Irwanto NP, namun penyebab meninggalnya belum diketahui.
    • Informasi wafatnya mantan Pj Bupati Simeulue itu juga beredar luas di sejumlah grup WhatsApp masyarakat Aceh Jaya.


    Laporan Wartawan Serambi Indonesia Riski Bintang | Aceh Jaya

    SERAMBINEWS.COM, CALANG - Innalilahi wa innailaihi Raji'un, Sekda non Aktif kabupaten Aceh Jaya T Reza Fahlevi dikabarkan meninggal dunia.

    Mantan Pj Bupati Simeulue itu menghembuskan napas terakhirnya di RSUD Teuku Umar Calang pada Jumat (2/1/2026).

    Informasi meninggalnya T Reza Fahlevi tersebut dibenarkan Wakil Ketua DPRK Aceh Jaya Irwanto NP.

    "Iya benar, beliau meninggal di rumah sakit Teuku Umar Calang," sebutnya.

    Pun demikian dirinya tidak dapat memastikan penyebab atau sakit yang diderita oleh sekda Non Aktif Aceh Jaya tersebut.

    Sementara itu, amatan Serambinews.com, pesan meninggalnya T Reza Fahlevi turut disampaikan ke sejumlah grup WhatsApp Aceh Jaya.(*)

    Komentar
    Additional JS