Wiku: Wabah PMK Terjadi di 19 Provins, 223 Kabupaten/Kota - Beritasatu

 

Wiku: Wabah PMK Terjadi di 19 Provins, 223 Kabupaten/Kota

Jumat, 1 Juli 2022 | 23:44 WIB
Oleh: Maria Fatima Bona / YUD

Ilustrasi ternak sapi.
Ilustrasi ternak sapi. (Foto: Antara)

Jakarta, Beritasatu.com - Terdapat 19 provinsi dan 223 kabupaten/kota yang terdampak penyakit mulut dan kuku atau PMK yang terjadi pada hewan ternak. Hal itu diungkapkan oleh Ketua Tim Pakar dan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Nasional, Prof Wiku Adisasmito.

Menurutnya, dari 19 provinsi tersebut terdapat 5 provinsi dengan kasus wabah Penyakit Mulut dan Kuku tertinggi, yakni Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jawa Tengah, Aceh dan Jawa Barat.

BACA JUGA

Untuk mengantisipasi wabah PMK tersebut, Wiku menuturkan penanganan sama seperti Covid-19 yakni melibatkan seluruh kementerian/lembaga, TNI/Polri, media massa, pakar dan masyarakat Indonesia untuk dapat bekerja sama menghadapi virus penyakit PMK.

“Hal ini karena wabah PMK dapat berdampak meluas tidak hanya kepada kesehatan hewan, namun sektor perekonomian nasional,” ucapnya pada konferensi pers terkait "Perkembangan Penanganan Covid-19 Nasional", Jumat (1/7/2022).

Selanjutnya, menjelang Hari Raya Iduladha, Wiku juga mengingatkan masyarakat agar disiplin terhadap kebijakan pemerintah untuk dapat menyempurnakan ibadah kurban yang khusyuk dan aman dari penularan virus Penyakit Mulut dan Kuku.

BACA JUGA

Dalam hal ini, masyarakat wajib membeli hewan kurban yang benar-benar sehat serta meminimalisir kontak dengan hewan. “Lakukan penyembelihan di rumah potong hewan atau serahkan ke Badan Amil Zakat Nasional atau Lembaga Amil Zakat terpercaya,” ucapnya.

Dikatakannya, pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) juga tetap mengatur aturan dalam beribadah yang aman dikhususkan pada saat ada tren kenaikan kasus Covid-19 nasional. Selain itu, pemerintah juga sedang menyusun protokol penyembelihan hewan.

“Secara detail protokol penyembelihan hewan diumumkan setelah rampung,” pungkasnya.

Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini

Sumber: BeritaSatu.com

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya