14 Pelaku Tawuran Diamankan di Cibinong, Sempat Hendak Serang Polisi

BOGOR, iNews.id - Sebanyak 14 orang diringkus polisi di wilayah Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Mereka ditangkap karena melakukan tawuran.
"Kami berhasil mengamankan 14 orang," kata Kasat Samapta Polres Bogor Iptu Yogi Nugraha, Minggu (4/6/2023).
Baca Juga
Kata dia, para gangster diringkus pada dini hari ketika polisi sedang berpatroli. Penangkapan dilakukan berawal dari informasi masyarakat tentang adanya aksi tawuran di daerah Sukahati, Cibinong.
Kupon Shopee
- Total Quota: 25
- Short T&C: Cashback 15%, Min. Spending Rp275,000, Max Cashback Rp50,000
- Payment: ShopeePay/Shopee PayLater
- Validity: until 16 July 2022
- All user
LIHAT
KODE TM3
S&K 📅 16 Jul 2023
"Anggota langsung menindak dan para gangster sempat melarikan diri. Para remaja itu datang dari berbagai wilayah hendak akan melakukan tindakan kriminalitas jalanan," ucapnya.
Baca Juga
Bahkan ketika ditangkap, 14 orang itu disebut hendak menyerang petugas. Hingga akhirnya mereka diringkus dan dibawa ke Polres Bogor.
"Hampir menyerang petugas namun petugas kami berhasil mengamankan," ujarnya.
Saat ini, belasan orang itu masih dalam pemeriksaan lebih lanjut oleh polisi. Barang bukti yang turut disita yakni senjata tajam jenis celurit.
"Masih diperiksa di Polres," tuturnya.
Editor : Rizal Bomantama
Follow Berita iNews di Google News
Lokasi Tidak Terdeteksi
Anda sedang menikmati berita di sekitar Anda
Aktifkan untuk mendapatkan berita di sekitar Anda
Aktifkan fitur berita di sekitar Anda?
Pastikan pengaturan lokasi browser Anda aktif
Non-aktifkan fitur berita di sekitar Anda?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar