Viral! Pengemis di Pati Asik 'Mangku Purel' usai Siangnya Mengemis, Satpol PP: Merusak Citra Pengemis - Radar Kudus
Viral! Pengemis di Pati Asik 'Mangku Purel' usai Siangnya Mengemis, Satpol PP: Merusak Citra Pengemis
PATI - Pengemis viral Aris Munaji ditangkap Satpol PP Pati pada Selasa (4/7). Anehnya, hasil meminta-minta itu dibuat hiburan karaokean.
Tak hanya itu, di karaokean tersebut Aris diketahui juga mangku purel. Setelah viral, ia pun dibina satpol PP setempat.
Dalam video berdurasi 24 detik itu memperlihatkan Aris yang awalnya bekerja sebagai peminta-minta di lampu merah perempatan Puri.
Seusai bekerja sebagai pengemis, Aris diketahui malah mencari hiburan karaoke. Ia pun terlihat asik memeluk perempuan pemandu karaoke (purel).
Bahkan, video viral Aris itu diunggah pada sebuah akun instagram. Unggahan itu pun disukai ribuan netizen dan ratusan komentar.
Hal tersebut pun menjadi perhatian Satpol PP Pati.
Kepala bidang ketertiban umum dan ketentraman masyarakat pada Satpol PP Pati, Djuharianto menuturkan, pihaknya menertibkan usai beredar video pengemis meminta-minta untuk karaoke.
"Kok malah nyanyi. Ini bisa merusak citra teman-temanmu (pengemis)," lanjutnya.
Dia menambahkan, pengemis berusia 40 tahun itu warga Desa Tegalharjo, Trangkil.
Pihaknya sebelumnya ternyata sudah dua kali menangkapnya. Aris beraksi meminta-minta di lampu merah kawasan jalan Puri Pati.
"Pengemis ini sudah dua kali ditangkap. Pertama pernah saya peringatkan. Dia bilang tidak mengulangi. Malah malamnya buat karaokean. Kami bina dan hasilnya kami sita," tuturnya.
Seorang pengemis, Aris Munaji (40) mengaku tidak tahu ternyata videonya yang asik memeluk pemandu karaoke viral di medsos.
Dia hanya mengetahui jika handphone-nya sempat dipinjam temannya untuk merekam video.
Penghasilan Aris sehari bisa Rp 100 hingga 150 ribu. Hasilnya sesekali untuk hiburan karaoke. "Saya sering minta-minta. Kalau ramai Rp 150," ucapnya. (adr/him)
Komentar
Posting Komentar