Maulid Nabi Muhammad SAW, Jokowi Ajak Umat Teladani Ajaran Rasulullah - inews

 

Maulid Nabi Muhammad SAW, Jokowi Ajak Umat Teladani Ajaran Rasulullah

Presiden Jokowi mengucapkan selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Dia mengajak umat meneladani ajaran Rasulullah.
Presiden Jokowi mengucapkan selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Dia mengajak umat meneladani ajaran Rasulullah.

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengucapkan selamat memperingati maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah. Kepala Negara memaknai kelahiran Rasulullah sebagai rahmat.

"Kehidupannya adalah suri tauladan bagi segenap umat," kata Jokowi dalam keterangan unggahan di akun Instagram pribadinya @jokowi, Kamis (28/9/2023).

Dia mengajak masyarakat untuk menjalankan ajaran dan sunah Rasulullah. Menurutnya, hal itu akan bermanfaat bagi umat yang menjalankan.

"Dengan mengingat segala ajaran dan sunahnya, mari menjadikan hidup kita lebih bermanfaat bagi masyarakat, bangsa dan dunia," ujarnya.

Hingga berita ini dimuat, unggahan Presiden itu disukai (like) dan dikomentari ribuan masyarakat.

Baca Juga

Tradisi Weh-wehan, Warga Kendal Rayakan Maulid Nabi dengan Berbagi Makanan dan Jajanan
Tradisi Weh-wehan, Warga Kendal Rayakan Maulid Nabi dengan Berbagi Makanan dan Jajanan

View this post on Instagram

Baca Juga

Baca Juga

Pawai Maulid Diikuti Ribuan Warga di Tangerang, Ada Gunungan dan Obor Elektik
Pawai Maulid Diikuti Ribuan Warga di Tangerang, Ada Gunungan dan Obor Elektik

A post shared by Joko Widodo (@jokowi)

Editor : Rizky Agustian

Follow Berita iNews di Google News

Baca Juga

Komentar