Pilihan

Awas! Memasak dengan Air Fryer Berisiko Sebabkan Kanker By BeritaSatu

 

Awas! Memasak dengan Air Fryer Berisiko Sebabkan Kanker

By BeritaSatu.com
beritasatu.com
October 14, 2023
Mito memberi solusi cerdas di tengah kelangkaan minyak goreng, dengan meluncurkan tiga produk Air Fryer.
Mito memberi solusi cerdas di tengah kelangkaan minyak goreng, dengan meluncurkan tiga produk Air Fryer.

Jakarta, Beritasatu.com - Metode memasak dengan air fryer telah menjadi tren terbaru dalam dunia kuliner. Banyak masyarakat menganggapnya sebagai pilihan yang lebih sehat karena mengurangi penggunaan minyak goreng.

Tidak hanya orang dewasa, bahkan anak muda juga mulai mengadopsi metode memasak ini, terutama ketika mereka sedang menjalani program diet.

Namun, yang perlu diperhatikan adalah bahwa penggunaan air fryer tidak selalu dijamin aman. Beberapa ahli telah menyampaikan kekhawatiran bahwa metode ini dapat berkontribusi pada risiko terkena kanker.

Dokter Findrilia Sanvira, MBiomed (AMM), menjelaskan bahwa ada dua komponen karsinogenik yang dapat dihasilkan dari penggunaan air fryer, yaitu acrylamide dan polycyclic aromatic hydrocarbon.

"Acrylamide adalah senyawa karsinogenik yang dapat terbentuk pada makanan saat diproses dengan suhu tinggi, seperti saat digoreng, dibakar, atau dipanggang," ujar dr Findrilia dalam video di akun TikToknya @dr.findriliasanvira

Lebih lanjut, dr Findrilia menyatakan bahwa memasak dengan air fryer biasanya membutuhkan sedikit minyak, yang berarti makanan memerlukan waktu lebih lama dalam proses penggorengan. Hal ini dapat meningkatkan kadar acrylamide dalam makanan, terutama pada makanan yang mengandung pati, seperti kentang dan produk tepung.

"Selain acrylamide, polycyclic aromatic hydrocarbon juga merupakan zat yang terkait dengan risiko kanker paru-paru," tambahnya.

Meskipun ada risiko potensial, dr Findrilia memberikan panduan agar penggunaan air fryer tetap aman. Dia menyarankan untuk tidak memasak dengan suhu terlalu tinggi atau terlalu lama hingga makanan gosong. Dengan tetap memperhatikan suhu dan waktu memasak, Anda dapat mengurangi risiko terpapar senyawa karsinogenik.

Selain air fryer, ada alternatif lain yang lebih aman untuk kesehatan, yaitu metode pengukusan (steaming). Pengukusan makanan adalah cara yang tidak menghasilkan senyawa karsinogenik, sehingga bisa menjadi pilihan yang lebih baik.

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis tidak dikelola oleh kami)

Antarkabarid

Arenanews

Antaranews

Berbagi Informasi

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsi Informasi

Opsitek