Dua Hari Jelang Tahun Baru 2024, Bali Macet Parah dari Bandara hingga Patung Dewa Ruci
Penulis: Muhammad Fakhruddin | Editor: DIN

Denpasar, Beritasatu.com - Dua hari menjelang Tahun Baru 2024, lalu lintas di Denpasar, Bali mengalami kemacetan. Kemacetan terjadi dari dan menuju Bandara Internasional Ngurah Rai Bali.
"Macet parah menuju dan dari Bandara Ngurah Rai. Selamat datang di Bali," tulis akun X @BaleBengong dikutip, Jumat (29/12/2023).
Akun tersebut membagikan peta lalu lintas yang menggambarkan kemacetan parah terjadi mulai dari Bandara Internasional Ngurah Rai Bali melalui jalan Bypass Ngurah Rai dan Jalan Air Prot Ngurah Rai, hingga ke Patung Dewa Ruci di Denpasar, Bali.
Tampak dalam video yang dibagikan akun tersebut, antrean kendaraan yang terjebak macet. Bahkan, seorang wisatawan tampak mengeret kopernya di pinggir jalan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar