24 Saksi Diperiksa terkait Kebakaran Depo Plumpang, Ada Pegawai Pertamina hingga Warga
JAKARTA, iNews.id - Polisi telah memanggil 24 saksi terkait kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara. Para saksi diperiksa untuk pendalaman penyebab kebakaran tersebut.
Karopenmas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan mengungkapkan 24 orang tersebut merupakan pegawai Pertamina dan juga penduduk sekitar lokasi kebakaran.
"Sampai saat ini telah dimintai keterangan, sebanyak 24 orang. Terdiri atas operator dan supervisor sebanyak 8 orang, sekuriti 2 orang dan saksi dari masyarakat 14 orang sehingga total 24 yang telah dimintai keterangan," ujar Ramadhan, Selasa (7/3/2023).
Polisi sebelumnya telah memeriksa 14 orang. Dengan demikian ada penambahan 10 saksi yang diperiksa hari ini.
"Ini update ya, kalau kemarin kita sampaikan 14, berarti tambahannya 10 orang lagi, sehingga sampai saat ini masih dilakukan penyelidikan berupa dimintai keterangan antara saksi," ujar Ramadhan.
Kebakaran di Depo Pertamina Plumpang terjadi pada Jumat (3/3/2023) malam. Puluhan rumah yang berada di dua RW di Kelurahan Rawa Badak Selatan hangus terbakar.
Korban tewas peristiwa ini mencapai 19 orang dan puluhan lain luka-luka.
Editor : Reza Fajri
Follow Berita iNews di Google News
Komentar
Posting Komentar