Sebanyak 2.855.597 Pelamar Dinyatakan Lolos Administrasi, Pengumuman Ditutup 2 Hari Lagi - Halaman all - Wartakotalive
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Dua hari lagi pengumuman hasil seleksi administrasi pelamar CPNS 2024 akan ditutup yaitu pada Kamis (19/9/2024).
Jadwal terbaru Badan Kepegawaian Negara (BKN) hasil seleksi administrasi CPNS 2024, akan diumumkan pada rentang tanggal 14-19 September 2024.
Berdasarkan data BKN pada Selasa (17/9/2024), dari 3.572.414 pelamar yang submit dengan mengirimkan resume, hanya 2.855.597 pelamar dinyatakan sudah memenuhi persyaratan.
Sebanyak 599.528 pelamar dinyatakan gugur atau tidak penuhi persyaratan.
Cara Cek Hasil Seleksi CPNS 2024
Pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2024 dapat diakses secara online melalui situs resmi SSCASN.
Link resmi pengumuman tersebut dapat diakses di sscasn.bkn.go.id atau daftar-sscasn.bkn.go.id.
Selanjutnya, berikut langkah-langkah untuk mengecek atau melihat hasil seleksi CPNS 2024:
-Buka laman https://sscasn.bkn.go.id.
-Pilih menu "Masuk" di pojok kanan atas halaman.
-Masukkan nomor induk kependudukan (NIK) dan kata sandi yang digunakan saat mendaftar, kemudian klik "Masuk".
-Halaman akan memunculkan tampilan resume pendaftaran.
-Gulir halaman ke bawah untuk melihat hasil seleksi administrasi.
-Jika dinyatakan lulus atau memenuhi syarat administrasi, akan muncul pemberitahuan "Selamat! Anda lulus tahap administrasi berkas".
-Sebaliknya, jika peseta dinyatakan tidak lulus, akan ada pemberitahuan berupa "Mohon Maaf.
Anda tidak lolos tahap administrasi karena belum memenuhi persyaratan administrasi instansi yang dilamar".
Baca juga: 69 Link Pengumuman Seleksi Administrasi CPNS 2024 Jika Situs CCCASN BKN Sulit Diakses
Halaman juga akan memuat alasan mengapa tidak lolos seleksi administrasi.
Persyaratan atau dokumen yang dinilai tidak memenuhi syarat akan tertulis keterangan "tidak memenuhi syarat (TMS)".
Setelah pengumuman hasil CPNS 2024, peserta diberi waktu 3 hari untuk melakukan sanggah.
Masa sanggah ini berlangsung pada 20-22 September 2024.
Peserta yang keberatan dengan hasil seleksi administrasi CPNS 2024 dapat mengajukan sanggah melalui laman SSCASN.
Cara Ajukan Sanggah Hasil Seleksi CPNS 2024
Peserta CPNS dapat mengajukan sanggah melalui situs pendaftaran sscasn.bkn.go.id.
Jika tidak melakukan sanggah, secara otomatis peserta yang bersangkutan gagal dan tidak dapat melanjutkan seleksi CASN tahun ini.
Baca juga: Kemenpan RB Umumkan Kisi-kisi Ujian CPNS 2024 Berupa Tes TWK, TIU dan TKP
Berikut tata cara mengajukan sanggah seleksi administrasi CPNS:
- Kunjungi laman https://sscasn.bkn.go.id.
- Klik menu "Masuk" di pojok kanan atas halaman.
- Masukkan NIK dan kata sandi peserta, kemudian klik "Masuk".
- Pilih menu "Sanggah".
- Kemudian, isi formulir sanggahan dengan menjabarkan kronologi serta alasan keberatan yang ingin diajukan secara realistis dan valid.
- Unggah bukti pendukung yang diperlukan untuk memperkuat sanggahan.
- Selanjutnya, panitia seleksi berkewajiban untuk menjawab dan memverifikasi ulang dokumen persyaratan yang diunggah peserta.
- Apabila sanggahan diterima, maka peserta akan mendapatkan kesempatan untuk lulus tahap administrasi dalam rangkaian seleksi penerimaan CPNS 2024.
Sumber : Wartakotalive.com/ TribunJakarta.com
Baca Wartakotalive.com berita lainnya di Google News
Dapatkan informasi lain dari WartaKotaLive.Com lewat WhatsApp : di sini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar