Stop, Jangan Dibuang! Ini 5 Manfaat Air Cucian Beras untuk Rambut yang Sehat dan Berkilau
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fakcdn.detik.net.id%2Fvisual%2F2021%2F05%2F17%2Fair-berasfreepikcom_169.jpeg%3Fw%3D480%26q%3D90)
Memiliki rambut sehat, halus, dan berkilau, siapa yang tidak ingin? Tak sedikit yang merogoh kocek cukup dalam untuk mendapatkan rambut idaman. Namun sebenarnya, ada beberapa bahan alami yang mudah didapat yang bisa membuat rambut berkilau dan sehat, lho! Salah satunya adalah air cucian beras.
Air cucian beras dinilai mampu membuat rambut sehat dan berkilau. Hal tersebut dibuktikan oleh perempuan di desa Huangluo, China yang berhasil meraih predikat 'desa dengan rambut terpanjang di dunia' oleh Guinness Book of World Records, seperti dikutip dari Ejinsight. Perempuan dari suku Yao yang tinggal di desa tersebut rata-rata memiliki rambut sepanjang 1,5 meter. Bahkan perempuan berusia 70-an di desa tersebut memiliki rambut hitam berkilau, lho!
Diketahui mereka menggunakan air cucian beras bersamaan dengan bahan alami lainnya seperti biji teh dan jahe. Air beras yang difermentasi ini kaya akan vitamin B, yang meningkatkan produksi melanin untuk rambut. Sampo alami dari air beras tersebut membuat rambut perempuan Yao hitam berkilau, lembut, mencegah ketombe dan rambut rontok.
Lantas, apa saja manfaat air cucian beras untuk kesehatan rambut? Dirangkum dari Byrdie, yuk cari tahu!
Memperkuat Akar Rambut
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fakcdn.detik.net.id%2Fcommunity%2Fmedia%2Fvisual%2F2021%2F06%2F13%2Fmembuat-rambut-terlihat-lebih-bersinar-dan-sehat.jpeg%3Fw%3D626)
Pati dalam air cucian beras dapat membantu memperkuat akar rambut yang membantu mencegah rambut rontok. Menurut Dr Joshua Zeichner, Direktur Riset Kosmetik dan Klinis di Dermatologi di Rumah Sakit Mount Sinai di New York City, air beras mengandung kadar pati yang tinggi yang mampu melapisi akar rambut sehingga menjadi lebih kuat.
Sejalan dengan pendapat tersebut, Karen Flowers, ahli kecantikan, menambahkan, "Air beras dapat melapisi helai rambut, mirip dengan protein, sehingga memiliki kemampuan untuk memperkuat batang rambut dan menebalkan rambut."
Merawat Kesehatan Kulit Kepala
Rambut sehat tumbuh dari kulit kepala yang sehat. Setuju, Beauties?
Selain untuk rambut, air cucian beras juga disarankan untuk digunakan di kulit kepala. Air beras memiliki kandungan vitamin, asam amino, dan mineral yang mampu merawat kesehatan kulit kepala.
Atasi Iritasi di Kulit Kepala
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fakcdn.detik.net.id%2Fcommunity%2Fmedia%2Fvisual%2F2021%2F06%2F10%2Fpenyebab-kulit-kepala-gatal-sumber-freepikcom.jpeg%3Fw%3D626)
Sebuah penelitian yang diterbitkan di National Library of Medicine menemukan bahwa pati air beras membantu memperbaiki kulit yang rusak pada seseorang yang mengalami iritasi akibat penggunaan natrium lauril sulfat dan juga seseorang yang mengalami dermatitis atau peradangan pada kulit.
Air cucian beras yang dicampur dengan emolien dan minyak, akan memberi nutrisi tambahan bagi kulit dan membantu meredakan iritasi di kulit kepala. Namun yang harus diperhatikan, jangan menggunakannya secara berlebihan ya!
Mengatasi Rambut Kusam Karena Bercabang
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fakcdn.detik.net.id%2Fcommunity%2Fmedia%2Fvisual%2F2020%2F10%2F10%2Fmencegah-kerusakan-rambutfreepikcom.jpeg%3Fw%3D626)
Salah satu penyebab utama rambut kusam adalah ujung bercabang. Dr Zeichner menyebutkan bahwa air cucian beras dapat memperbaiki rambut kusam, karena menjaga tingkat kelembaban rambut dan meminimalkan munculnya ujung rambut bercabang. Rambut pun menjadi lebih lembut dan berkilau!
Membantu Rambut Tumbuh Lebih Subur
:extract_focal()/https%3A%2F%2Fakcdn.detik.net.id%2Fcommunity%2Fmedia%2Fvisual%2F2021%2F06%2F06%2Frambut-sehatsumber-freepikcom.jpeg%3Fw%3D626)
Menurut Dr Kari Williams, ahli kecantikan dan trikologi, air cucian beras kaya akan antioksidan, di mana antioksidan dapat memelihara folikel rambut dan memperbaiki sel-sel yang rusak. Ini membuat rambut menjadi lebih sehat dengan menciptakan kulit kepala yang mendukung untuk pertumbuhan rambut.
Sedangkan menurut Karen Flowers, air cucian beras mampu membantu menyehatkan dan memperkuat folikel, sehingga meningkatkan produksi rambut berkualitas yang tidak mudah patah.
***
Ingin jadi salah satu pembaca yang bisa ikutan beragam event seru di Beautynesia? Yuk, gabung ke komunitas pembaca Beautynesia, B-Nation. Caranya DAFTAR DI SINI!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar